Wednesday, May 19, 2010

Filosofi KISS

Ini saya ambil dari tulisan seseorang.Karena menurut saya ini cukup bermanfaat untuk dibaca.Dan semoga menjadi inspirasi.Tulisan ini diambil dari http://www.facebook.com/notes/gulo-des/filosofi-kiss/417122571868

Dalam kehidupan sehari-hari, kita hendaknya mencari cara terbaik untuk memecahkan setiap masalah yang terjadi. Tetapi, saat menghadapi suatu masalah seringkali kita terkecoh, sehingga walaupun masalah tersebut terpecahkan, tetapi pemecahan yang ada bukanlah suatu pemecahan yang efisien dan justru malah terlalu rumit.

Mari kita coba lihat dalam kasus di bawah ini :

1. Kasus kotak sabun yang kosong terjadi di salah satu perusahaan kosmetik yang terbesar di Jepang. Perusahaan tersebut nerima keluhan dari pelanggan yang mengatakan bahwa ia telah membeli kotak sabun yang kosong. Dengan segera para pimpinan perusahaan menceritakan masalah tersebut ke bagian pengepakan yang bertugas untuk memindahkan semua kotak sabun yang telah dipak ke departemen pengiriman. Tim manajemen meminta para teknisi untuk memecahkan masalah tersebut. Dengan segera, para teknisi bekerja keras untuk membuat sebuah mesin sinar X dengan monitor resolusi tinggi yang dioperasikan oleh dua orang untuk melihat semua kotak sabun yang melewati sinar tersebut dan memastikan bahwa kotak tersebut tidak kosong.

Tak diragukan lagi, mereka bekerja keras dan cepat tetapi biaya yang dikeluarkan pun tidak sedikit. Tetapi saat ada seorang karyawan di sebuah perusahaan kecil dihadapkan pada permasalahan yang sama, ia tidak berpikir tentang hal-hal yang rumit, tetapi ia muncul dengan solusi yang berbeda.

Ia membeli sebuah kipas angin listrik untuk industri yang memiliki tenaga cukup besar dan mengarahkannya ke garis pengepakan. Ia menyalakan kipas angin tersebut, dan setiap ada kotak sabun yang melewati kipas angin tersebut, kipas tersebut meniup kotak sabun yang kosong keluar dari jalur pengepakan.

2. Pada saat NASA mulai mengirimkan astronot ke luar angkasa, mereka menemukan bahwa pulpen mereka tidak bisa ber fungsi di gravitasi nol, karena tinta pulpen tersebut tidak dapat mengalir ke mata pena. Untuk memecahkan masalah tersebut, mereka menghabiskan waktu satu decade dan 12 juta dolar. Mereka mengembang kan sebuah pulpen yang dapat berfungsi pada keadaan-keadaan seperti gravitasi nol, terbalik, dalam air, dalam berbagai permukaan termasuk kristal dan dalam derajat temperatur mulai dari di bawah titik beku sampai lebih dari 300 derajat Celcius. Dan apakah yang dilakukan para orang Rusia? Mereka menggunakan pensil!

3. Suatu hari, seorang pemilik apartemen menerima komplain dari pelanggannya . Para pelanggan mulai merasa waktu tunggu mereka di pintu lift terasa lama seiring bertambahnya penghuni di apartemen itu. Sang pemilik apartemen mengundang sejumlah pakar untuk memecahkan masalah tersebut. Seorang pakar menyarankan agar menambah jumlah lift. Pakar kedua meminta pemilik untuk mengganti lift yang lebih cepat, dengan asumsi, semakin cepat orang terlayani. Kedua saran tadi tentu memerlukan biaya yang tidak sedikit.

Tetapi, pakar ketiga hanya menyarankan satu hal, bahwa inti dari komplain pelanggan anda adalah mereka merasa lama menunggu. Pakar tadi hanya menyarankan kepada sang pemilik apartemen untuk menginvestasikan kaca cermin di depan lift, supaya para pelanggan teralih kan perhatiannya dari pekerjaan 'menunggu'dan merasa'tidak menunggu lift'. It works !


Filosofi KISS ( Keep It Simple Stupid ), yaitu selalu mencari solusi yang sederhana, sehingga bahkan orang bodoh sekalipun dapat melakukannya. Cobalah menyusun solusi yang paling sederhana dan memungkinkan untuk memecahkan masalah yang ada. Maka dari itu, kita harus belajar untuk fokus pada solusi daripada pada berfokus pada masalah.

Monday, May 17, 2010

I am the Master of My Choice :)

Pada zaman dahulu di sebuah negeri ada seorang tua yang terkenal akan kepandaian dan kebijaksanaannya. Hampir di seluruh negeri orang mengenalnya. Dialah tempat berkonsultasi dan dimintai pendapat. Suatu hari ada seorang anak kecil yang datang kepadanya untuk bertanya kepada orang bijak tersebut. Anak tersebut datang dengan membawa seekor anak ayam yang di sembunyikan di balik badannya. Kemudian anak kecil tersebut langsung bertanya kepada orang bijak tersebut. “wahai orang tua yang bijak ! tahukah kamu apakah anak ayam yang aku bawa ini dalam keadaan hidup atau mati ?”.

Babi vs Sapi

Di sore hari yang agak mendung.Ku sedang duduk di teras,karena angin sepoi' membuat keingin hati untuk tertidur.Tapi tiba' terlintas di pikiran perumpamaan babi dan sapi.Memang lucu sih?kenapa yah dibuat perumpamaan babi dan sapi?kenapa tidak kambing dan sapi?atau kuda dan kelinci?yahh terserahlah.....

Pada suatu hari seekor babi dan seekor sapi sedang santai sore...Lalu si babi bertanya mengapa sih semua manusia lebih mencintai sapi daripada babi?Padahal kan babi bisa dibuat sate babi,babi hong,dan makanan sedap lainnya..Tapi kenapa sapi lebih dicintai oleh manusia?
Kemudian si sapi berpikir sejenak lalu ia tersenyum,kemudian si babi bertanya,kenapa kamu tersenyum saja?coba dong jawab.
Kemudian si sapi menjawab karena babi selama hidupnya merepotkan manusia dan bahkan tidak ada gunanya.Hanya dapat membuat kotor kandang dengan selalu berkubang.Sedangkan sapi?? Meskipun daging babi lebih lezat dari daging sapi tapi selama hidupnya ia masih berguna,masih bisa diambil susunya dan susu sapi dapat dinikmati oleh manusia..

Selepas dari ilustrasi di atas,apakah kita termasuk dalam seekor babi ataukah seekor sapi?jika kita adalah seekor sapi buktikan kalau selama kita hidup kita juga dapat berguna bagi orang lain.Janganlah kita menjadi orang yang selalu merepotkan sesama.Bantulah sekitar kita disaat kita bisa melakukannya.OK? selamat mencoba kawan....





Sunday, May 16, 2010

Terimakasih Tuhan,aku bergabung dengan Adoramus Chorale

Bermula dari Paskah tahun lalu di gereja.Aku melihat sebuah paduan suara gabungan dan paduan suara itu sangat bagus.Lalu aku langsung menunjuk paduan suara tersebut dan bilang ke mamiku "Mami,aku mau ikut paduan suara itu.Bagus banget."Terus begitu selesai kebaktian remaja selesai mamiku langsung mengenalkan kepada seseorang,dan ternyata itu adalah ci cheny yang waktu itu masih menjadi ketua Adoramus (paduan suara yang tadi kutunjuk).Lalu dia mengajakku untuk join.

Awalnya,aku sangat lelah dan pusing setelah latian Paduan Suara.Karena mereka sudah terlalu hebat,sehingga aku sulit untuk beradaptasi.Tapi lama-kelamaan aku merasa nyaman dan betah berada di Adoramus.Aku sangat bersyukur banget karena masuk ke dalam paduan suara yang hebat dan selalu memuliakan Tuhan dengan semua lagu yang dinyanyikan.

Tak terasa pelayananku di Adoramus sudah jalan 1 tahun,dan banyak banget pengalaman yang kudapatkan bersama Adoramus.Ini foto'ku bersama Adoramus :)

Natal 2009 di GKI Gunung Sahari


Rekaman Natal Nasional 2009


Natal Nasional 2009 di JCC


Natal Sekertariat Negara 2009


PS Gabungan - Emeritasi Pdt Flora Dh.

Dan masih banyak lagi pengalaman bersama Adoramus yang tidak tertangkap kamera tapi akan selamanya terekam di dalam hatiku.Dan sungguh berterimakasih karena melalui suara aku dapat memuji dan memuliakan nama Tuhan Yesus selalu.Ini ceritaku hari ini,bagaimana dengan kisahmu?


with love,
vaniasharleen


Saturday, May 15, 2010

Kisahku dalam pekan doa menjelang Pentakosta..

Haii blogger.. Udah lama banget yah ga nulis.Kangen rasanya nulis lagi.
Hari ini ada pekan doa menjelang pentakosta gitu di gereja.Dan kebetulan saya jadi songleader (bukan kebetulan sih,sesuatu dalam Tuhan tidak ada yang kebetulan melainkan rencana indahNya ).

Hari ini aku sangat bersyukur banget karena Tuhan sudah menyiapkan segala sesuatu untukku.Dengan tujuan apapun yang aku lakukan aku wajib kudu mesti memuliakan namaNya.Hari ini ada kebaktian pekan doa menjelang pentakosta,dan hari ini tuh hari jumat.Dan sebagai seorang pelajar pasti sekolah dong??Tapi kita aja belom latihan dan harus latian sebelom acara mulai.Dan Tuhan memang setia dan adil,dan ternyata hari ini itu sekolahku pulang pagi karena ada graduation kelas XII.

Itu yang pertama,terus waktu sesampainya di rumah sudah pukul 12 dan aku harus latian pkl 15.00 .Dan itu berarti aku harus naik busway dr rumah pkl 14.00 agar sampai tepat waktu.Tapi Tuhan punya jalan lain,Dia selalu menyertaiku,Dia berkehendak lain.Dia menggunakan kokoku yang tiba2 menawarkan untuk diantar ke gereja,dan aku bisa sampai di gereja tepat waktu,tanpa perlu berlelah dan capek karena naik busway.
Hmm,hari ini dapet satu pembelajaran lagi.Jika kita sudah mempunyai hati yang siap melayaniNya,Tuhan selalu membuka jalan untuk kita.

"We are assured and know that [ God being a partner in their labor] all things work together and are [fitting into a plan] for good to and for those who love God and are called according to [His] design and purpose"

Jadi masikah kita mengandalkan diri sendiri?Padahal kalo kita bergantung sepenuhnya kepadaNya kita akan diberi kelegaan.Karena Dia sudah mengatur rencana indah untuk kita.
Sooooo.. Kalo ada masalah or something else,keep praying.
Semoga cerita singkat bisa menjadi inspirasi untuk kalian yang membaca.God bless you all :)


with love,
vaniasharleen
 
Copyright 2009 Painted Life. Powered by Blogger
Blogger Templates created by Deluxe Templates
Wordpress by Wpthemesfree